Jumat, 28 Juni 2013

Rasaku

Cirebon,29 Juni 2013

kamu bukan superhero yang bisa datang kapanpun saat aku butuh kamu
tapi aku tau kamu ingin selalu ada saat kubutuhkan
kamu bukan malaikat yang setia mendampingiku setiap detik
tapi aku tau kamu punya banyak waktu untukku
banyak waktu untuk kita berbagi
kamu bukan ayahku yang selalu menuruti apapun mauku
namun kamu selalu ingin yang terbaik untukku

memilikimu kini membuatku mampu berdiri tegak bagaikan karang yang dihantam ombak
meski terkadang aku begitu rapuh, tapi kamu yang menopangku
memilikimu kini membuatku mengerti apa itu berbagi dan saling menerima bukan saling menuntut
memilikimu kini membuatku tahu betapa hidup ini harus kita jalani seperti apapun itu
memilikimu mengajarkanku untuk melakukan yang aku bisa tanpa saling menyakiti
memilikimu membuatku berani untuk bertahan,membuatku lebih belajar menghargai orang yang menyayangi kita

saat menatapmu terlelap aku merasa bahagia bisa mendampingimu
saat kau menatapku menangis betapa kamu tak ingin aku terluka
saat kau menatapku dan bersenda gurau denganmu betapa aku tau kamu bahagia  melihat aku bahagia
saat kamu lebih menyayangiku dari dirimu sendiri betapa saat itu aku tau kamu ingin aku nyaman disampingmu




Rabu, 26 Juni 2013

job job job job

Baru kali ini aku benar-benar merasa bekerja dibagian pajak karena hampir sebulan aku (tepatnya kami karena ada 2 orang yang ditinggalkan) ditinggalkan oleh supervisor kami karena alhamdulillah dia sudah mendapatkan insya Allah tempat mencari nafkah yang lebih baik.

Sekarang aku merasakan bagaimana rasanya closing laporan pajak masa OMG rasanya saat bangun tidur badan terasa g karuan karena selama waktu istrhat tersebut aku tebayang faktru pajak...Ya Alloh sekrang aku merasakan bagimana menghubungi sana sini untuk mendapatkan faktur itu,2 minggu sudah tapi hasilnya masih nihil pihak vendor hanya menjanjikan diusahakan dan diusahakn aku sampi muak dengan kata2 itu...rasanya terbayang sudah ini akan bagaimana padahal sudah jelas laporan kurang bayar namun faktru yang nominalnya gede belum datang juga,aku semakin kepikiran karena yang aku tau owner tidak mau membayar pajaknya kalau ternyta sebesar itu.....
Ya Alloh sekarang aku bisa merasakan bagaimana repotnya spvku dulu saat kring2 &e-mail sana sini untuk meminta faktur.dulu aku hanya tau faktur sudah nyampe tanpa saya rasakan proses meminta faktur seperti apa....dulu aku hampir tidak pernah berkomunikasi dengan ownerku membahas pekerjaan karena sudah ada spv tapi sekrang aku intens berkomunikasi dengan mereka huffftttt. satu lagi kabar buruknya, pemeriksa LK internal kmrn siang telepon ke nomr pribadiku dan dia menjadwalkan awal bulan juli datang kesini untuk ngecek kerjaan kami ooo ya Alloh nambah lagi satu pikiran aku masih meikirkan faktur tapi ini datang lagi ahhh rasanya aku harus "berlari" karena banyak laporanku yang belum closing,aku merasa kekurangan waktu aaaaaaaaaaaaaaaaarrrrrrrrrrrrrrrrggggggghhhhhhhh

FINALLY faktur yang ditunggu kini datang setelah bener2 mepet 2 hari lagi harus laporan,,,ahhh setidaknya satu masalh terselesaikan.meskipun baka;n masih banyak yang harus aku kerjaan....
ayoooooooooo semangatttttttttt pasti selseiiiii
temen2 kantorku yang lain asyik membicarakan liburan kantor yang di planningkan hari minggu ini,aku dan rekanku hanya serius menatap layar komputer yang rasanya minta dipeluk semua pekerjaan.....mereka bisa enjoy melepaskan penat tapi tax division tidak bisa benar2 bebas karena kami masih punya tanggungan menanti kedatangan pemeriksa LK internal apalagi kita awal2 bekerja tanpa spv kami .....ohhhh Allah kuatkan aku semoga semuanya bisa dipermudah yakin kalau satu2 akan bisa terselesaikan

Cirebon,26 Juni 2013
dihari dimana kepenatan melanda yang disebabkan faktur
dan ditengah sisa-sisa hari menunggu pa david